Kamis, 21 Desember 2017

Mau Pilih Jasa Arsitek ? Kenali Dulu Caranya

Membangun rumah yang nyaman merupakan idaman bagi semua orang. Meskipun beberapa paket perumahan banyak tersedia, namun akan menjadi lebih memuaskan bahwa rumah yang kita miliki dibuat sesuai dengan desain dan impian kita sendiri. Dalam merencanakan pembangunan rumah agar terarah dan efektif, anda bisa menyewa jasa arsitek. Seorang arsitek akan membantu anda dalam merencanakan bangunan yang tepat sesuai dengan keinginan anda, namun efektif, aman dan efisien. Pertanyaannya adalah bagaimana caranya memilih jasa arsitek atau seorang arsitek?

Sebagai orang awam, anda mungkin tidak mengetahui mana penyedia jasa arsitek atau seorang arsitek yang berkompeten dalam merencanakan bangunan. Untuk itulah kami akan mencoba membantu anda dalam mengenali dan menentukan penyedia jasa arsitek yang ada di internet. Hal pertama adalah anda dapat melihat berbagai macam hasil pekerjaan dari penyedia jasa melalui berbagai macam karya yang telah ia unggah di situs miliknya.


Dalam mencari penyedia jasa arsitek di internet ini anda bisa bertanya dan berkonsultasi terlebih dahulu dengan layanan konsumen yang mereka miliki sehingga anda akan benar-benar yakin dengan penyedia jasa tersebut. Perhatikan atau tanyakan mengenai lisensi yang dimiliki oleh penyedia jasa. Meskipun harganya sedikit lebih mahal, namun anda bisa benar-benar yakin bahwa penyedia jasa tersebut memiliki spesialisasi dan kompetensi untuk melakukan apa yang anda inginkan.

Rabu, 13 Desember 2017

Menjadikan Rumah Tempat Yang Aman Bagi Si Kecil

Keberadaan anak – anak di rumah sudah pasti menjadikan suasana rumah jadi lebih berwarna dan ceria. Meski pun begitu di sisi lain justru membuat para ibu menjadi khawatir dan harus ekstra hati – hati dalam menata rumah. Setiap orang tua tentu tidak ingin keselamatan anaknya terancam bahaya hanya karena ada ketelodorang dalam hal keamanan rumah. Nah, di bawah ini kami telah berangkum tips agar rumah menjadi tempat yang aman dan menyenangkan bagi si Kecil.

·         Babby Gate
Untuk menghindari anak – anak berjalan sendiri ke area rumah yang berbahaya seperti dapur dan tangga memasang babby gate bisa jadi solusinya. Dengan begitu anak akan terhindar dari hal yang tidak diinginkan.

·         Rubber Flooring

Di dalam rumah seringkali buah hati kita berlarian kesana kemari. Ketika berlarian ini bisa saja mereka terjatuh dan menghantam lantai. Agar bagian lantai bisa lebih aman kita dapat melapisinya dengan lantai karet. Sekarang telah sangat mudah kita temukan toko playground anak yang juga jual rubber flooring. Jadi kita pun dapat segera membelinya dan memasangnya pada ruangan – ruangan yang biasa menjadi tempat bermain anak.